Wednesday, October 13, 2010

E-DDC buatan dalam negeri [update versi 22]

Kawan pemerhati perpustakaan,

Beberapa saat lalu seorang pustakawan yang saat ini tinggal di Ponorogo, Rekan Rotmianto ,telah berhasil membuat aplikasi e-DDC , sebuah perangkat lunak untuk membantu proses klasifikasi secara mudah dan cepat.

Program yang simpel namun sangat membantu pustakawan, khususnya yang selama ini kesulitan dalam menentukan nomor klasifikasi menggunakan Dewey Decimal Classification.

Rasanya tak salah kalau dibilang inilah DDC versi elektronic lokal yang pertama dibuat di Indonesia [koreksi bila saya salah]. Dan tentu saja Free/tidak berbayar

Selanjutnya silahkan dibaca dan dicoba


------------------------------------------------
Sebuah Pengantar @Rotmianto

Salam damai untuk semua.

Software e-DDC (electronic-Dewey Decimal Classification) adalah freeware yang khusus dikembangkan untuk membantu tugas pustakawan atau pengelola perpustakaan dalam menentukan nomor klasifikasi suatu koleksi. Karena sifatnya
yang free, maka software ini boleh digunakan dan didistribusikan siapa saja secara bebas demi kemajuan perpustakaan khususnya di Indonesia. Dilarang keras menjual-belikan software ini!

Software e-DDC ini disusun berdasarkan Sistem Klasifikasi DDC versi cetak Edisi 22 dan menggunakan dua bahasa (Inggris - Indonesia) dengan tujuan untuk mempermudah penggunaan. Terdapat dua tab menu utama pada software ini, yaitu:

Menu Content, memuat semua nomor klasifikasi DDC mulai 000 sampai dengan 999 beserta tabel-tabel secara hierarkis yang relatif lengkap.


Menu Search, untuk penelusuran subjek atau nomor klasifikasi dari isi keseluruhan Content secara otomatis. Dengan tampilan yang ringkas dan hanya membutuhkan satu halaman scroll down pada layar monitor untuk keseluruhan nomor klasifikasi DDC, diharapkan software ini mudah digunakan siapapun termasuk bagi mereka yang kurang familiar dengan Sistem Klasifikasi DDC manual.

Apabila dalam Sistem Klasifikasi DDC manual menggunakan Index Relative
untuk melakukan penelusuran, maka dalam software e-DDC ini menu Search-lah yang digunakan untuk penelusuran sebagai pengganti dari Index Relative.

Tentu saja software ini tidak dimaksudkan untuk menggantikan Sistem Klasifikasi DDC begitu saja, namun software e-DDC semata-mata hanyalah untuk mempermudah penggunaan Sistem Klasifikasi DDC manual. Adapun petunjuk pengoperasian software e-DDC dapat dibaca pada file "How to Use e-DDC" atau file "Quick Guide e-DDC".

Software e-DDC direkomendasikan untuk semua jenis perpustakaan, baik perpustakaan umum, taman-taman bacaan, perpustakaan pribadi, perpustakaan sekolah, perpustakaan khusus, perpustakaan tempat ibadah, maupun perpustakaan perguruan tinggi. Software e-DDC dapat diunduh di situs penyedianya (lihat file "Links"). Ke depannya, software e-DDC diupayakan akan terus dikembangkan sesuai dengan tuntutan perkembangan zaman.

Selamat berkarya,

download File.zip

E-DDC

file.rar
E-DDC.rar

Tuesday, April 14, 2009

Seminar dan Workshop Perpustakaan Berbasis IT, sebagai aset layanan prima





Athenaeum Light 8,5 adalah sebuah perangkat lunak
gratisan untuk mengelola data ( Buku dan dokumen lain ) yang diproduksi oleh Sumware Consulting. Meskipun Athenaeum Light 8,5 adalah program gratisan namun kelengkapan fasilitas atau fitur yang dimiliki dapat menjadi pertimbangan sebagai sebuah database yang anda gunakan di Perpustakaan. Fasilitas atau fitur-fitur yang dimiliki Athenaeum Light 8,5 antara lain : sebagai pangkalan data buku / dokumen lain, menu peminjaman, pengembalian, menu laporan, pembuatan label buku, barcode, statistik & stock opname. Untuk kelengkapan fasilitas tersebut, satu hal yang menjadi daya tarik tersendiri buat Athenaeum yakni dikemas secara freescript, artinya code atau formula di dalamnya tidak ditutup oleh pembuatnya. 













Ketika Perpustakaan sudah Berbasis IT , ini merupakan aset besar dalam memberikan layanan pada pemustaka. Mengapa demikian ? Karena peran perpustakaan semakin hari semakin penting, terutama terkait dengan kehadiran dan kemajuan informasi serta teknologi informasi yang ada. Di mana ledakan informasi dan teknologi informasi tersebut semakin membuat perpustakaan harus memasang strategi yang tepat guna untuk menjadi penyedia informasi yang tidak ditinggalkan oleh pemustakanya.
Berbagai macam software perpustakaan gratis mudah di dapat, kita download , kemudian dicoba dan digunakan, maka secara otomasi perpustakaan tersebut telah berbasis IT. Selain itu pustakawan bisa juga mencari informasi dari berbagai mass media , di antaranya di tabloid komputek yang pernah memuat software sejenis itu.
”Acara Seminar dan workshop ini bertujuan untuk memberikan wacana betapa penting perpustakaan yang telah berbasis IT, kita bisa sharing atau berbagi informasi antar perpustakan dan dapat memberi jasa yang terbaik bagi pemustakanya melalui teknologi yang luar biasa cepatnya , ” ujar Tunik, S. Sos selaku kepala Perpustakaan SMP-SMA Al Hikmah. 












Saat ide itu dilontarkan , gayung bersambut Bapak Edy Kuntjoro selaku kepala SMA dan Bapak Mim Saiful Hadi selaku kepala SMP menyetujui acara tersebut dan beliau berdua berpesan agar kami memberikan layanan terbaik untuk tamu-tamu kita (peserta) , serta mereka dapat memanfaatkan software tersebut di kemudian hari ”. 
Agenda pertama Seminar, tepat tanggal 3 April di basment SMA penuh dengan peserta yang berjumlah 104 orang. Mereka utusan dari berbagai perpustakaan, mulai dari tingkat dasar (TK) sampai perguruan tinggi tak terketinggalan perpustakaan khusus. 
Peserta antusias mendengarkan pemateri pertama yang disampaikan ibu Suhernik, S. Sos, M.Si dari UNAIR dengan judul ” Otomasi perpustakaan dan memberi layanan prima bagi pemustaka”. Baru 30 menit , tiba-tiba listrik padam, dan sempat terhenti sebentar, kemudian dilanjutkan lagi dengan model diskusi interaktif sebagai penghargaan ada doorprize untuk peserta. 
Luar biasa semangat peserta mereka masih asyik dan senang mengikuti acara sampai pemateri kedua yang disampaikan oleh Sugeng Wahyu Ariyadi , S.Sos dari Badam Perpustakaan & Kearsipan Propinsi Jawa Timur. Judul makalah beliau ” Pengenalan software perpustakaan Athenaeum light 8,5. 












Peserta semakin penasaran dan ingin tahu software tersebut. Apalagi pemateri mengatakan, ” Software ini sangat mudah dioperasionalkan tidak perlu membutuhkan ilmu komputer yang dalam, setiap orang pasti bisa jika ada kemauan ingin belajar dan mencoba, jika penasaran ikut aja workshop besok, anda akan langsung dibimbing oleh presiden Komunitas Athenaeum Light Indonesia [KALI]. ”

Saat acara diakhiri para peserta yang belum mendaftar workshop mereka langsung menuju ke panitia untuk minta dicantumkan sebagai peserta workshop. Panitia kebingungan karena peserta yang inden sudah mencapai 60 peserta, sedangkan yang daftar dadakan sekitar 19 orang ingin ikut workshop alasan mereka agar lebih mantap dan tahu prakteknya. Walaupun pihak panitia telah menyediakan software Athenaeum light 8,5 untuk dipelajari sendiri. Kemudian panitia berunding sebentar, dan diputuskan mereka dapat ikut acara dengan syarat membawa laptop sendiri dan fasilitas agak berbeda dengan yang inden lebih dulu. Alhamdulillah mereka mau.









 
Esok harinya workshop dimulai di perpustakaan SMP-SMA Al Hikmah, luar biasa mayoritas peserta membawa perlengkapan pribadi guna memperlancar prakteknya yaitu Laptop. Materi yang diterima adalah Instalasi software Athenaeum Light 8,5, Praktek Software Athenaeum Light 8,5 (Entri data, label,laporan,barcode,back up data) dan modifikasi software. Sebagai pemateri Didik Witono dari Universitas Pelita Harapan Surabaya yang juga adalah Presiden Komunitas Athenaeum Light Indonesia [KALI].
Terjawab sudah kepenasaran mereka. Peserta mencoba dan mencoba lagi program tersebut dan mereka senang dan puas. Harapan mereka hanya satu yaitu ingin mencoba di perpustakaannya sehingga meringankan tugas sehari-hari dan lebih efektif dan efiesien . Dan kelak pemustaka akan datang, kembali dan kembali lagi ke perpustakaan karena layanan prima yang disajikan petugasnya.. Semoga ....

[dikutip dari Tabloid Komputek 11/04/2009]

Wednesday, November 19, 2008

Libra is a library software



Libra is a library software to organize your stuff: Books, Audio CDs, Movies, & Games (for a start). And it does so beautifully, and at an अमज़िंग

DONLOAD

Wednesday, November 05, 2008

Jamm Session #3 Software Athenaeum Light 8.5.


Kepada Yth.
Rekan-rekan pengelola dan pemerhati perpustakaan, pengguna perangkat lunak Athenaeum Light,


Komunitas Atheneum Light Indonesia (KALI) bekerjsama dengan Perpustakaan Diknas [library@senayan] mengundang anda untuk hadir dan berpartisipasi dalam Jamm Session #3 Software Athenaeum Light 8.5.

Kegiatan ini merupakan workshop dan diskusi yang secara berkala dilakukan guna meningkatkan kinerja software Atheneum Light 8.5 untuk kepentingan pengembangan dokumentasi kepustakaan dan sebagai alternatif perangkat pengolahan koleksi perpustakaan.

Topik utama cara ini adalah : “Modifikasi Athenaeum Light 8.5 dengan Filemaker 8.5]
Didalamnya akan dibahas tentang beberapa hal yang sering ditanyakan pengguna Athenaeum Light [merubah tampilan, menambah field, merubah label, jaringan, web companion dll.] dan diskusi yang berkaitan dengan pengembangan Athenaeum Light.

Kegiatan Jamm Session akan dilaksanakan pada:

Hari/tanggal: Sabtu , 8 Nopember 2008

Tempat: Ruang Komputer library@senayan
Gedung Depdinas
Jl. Sudirman - Jakarta [Samping Ratu Plasa]

Waktu: Pukul 10.00 – 15.00

Fasilitator : Didik Witono
M. Rasyid Ridho


Tempat TERBATAS

Jumlah Peserta dibatasi hanya untuk 15 orang
[mohon untuk konfirm untuk tidak membatalkan tanpa pemberitahuan]

Komputer:
Setiap Peserta dimohon membawa Notebook/Lapotop masing2
[panitia tidak menyediakan computer/Notebook]


Konfirmasi kehadiran dan informasi lebih lanjut dapat disampaikan ke

M. Rasyid Ridho {Sekjen KALI] ridho_edogawa@yahoo.com

Perpustakaan Pendidikan Nasional
Gedung A Komplek Depdiknas Senayan
Jl. Jenderal Sudirman Jakarta Pusat
Tel : (021) 5707870
Fax : (021) 5731228

Biaya Pengganti Snack : Rp. 50.000/orang
Biaya pendaftaran dapat di transfer ke Bank Mandiri
KC Jkt Ratu Plaza atas nama M. Rasyid Ridho
No. Rek 102-00-0459011-0

atau dibayarkan langsung di tempat
Up. M. Rasyid Ridho (Ridho)

Monday, April 14, 2008

Athenaeum 6.0 untuk komputer Jadoel



Kawan,
Bagi pengguna komputer Jadoel dengan Os windows 95/98/ME/2000
sehingga tidak bisa menjalankan AT 8.5., silahkan menggunakan

Athenaeum Light 6.0 [DownLoad] juga Manual AT.6.0


, yang telah sedikit mengalami
perbaikan interface [tampilan muka]

Tampilan Menu Peminjaman


Tampilan OPAC




Manual Athenaeum bisa di donload pada Milis Toolib

juga ada pada blog "cintalibrary"

Saturday, March 22, 2008

Apresiasi untuk: AT8.5 (Modifikasi )















Kawans,
Saya ingin sampaiken apresiasi yang dalam untuk Mas Dozank
atas waktunya, jerih payah nya membagikan hasil modifikasi
Athenaeum Light 8.5 , sehingga ini tentu melegakan..karena
sudah ada perubahan dan inisiatif mengembangkan.

Tengkiu Mister Iwan al "Dozank" hehehe..

Catatan saya terhadap AT yang telah saya coba donload

1. Proses donload cepat dan lancar
2. Akses bisa sementara pakai password : user [untuk OPAC]
dan Untuk Admin User name : Admin
Password : kodokijo


3. Perubahan interface pada menu OPAC/User
Menu depan clean dengan gambar Padi yang asyik
tombol jelas dan minimalis



List koleksi, berganti font dengan link Detail
untuk melihat isi katalog.
[saya lebih suka background putih, daripada biru]
tapi ini soal selera.












Credit tittle, nama developer sebelumnya masih dipertahankan
Tengkiu..., cuman sayang Sumware sebagai pembuat pertama,
jadi tidak nongol..., sebaiknya dipertahankan.

Detil katalog, simple.. dan enak
rasanya kembali ke model tampilan database pada umumnya
ini lagi-lagi soal selera ya..

Contoh data total ada lebih dari 4000 record
wah rasanya kebanyakan, kelau dikurangi bisa mempercepat
proses donload.

katalog WEB , modifikasi dari Weblive
Telah dilenkapi dengan lingk ke google more sehingga
focus..ke pencaraian [ternyata Mas Dozank dah nemu
proses ganti link]

So...sekali lagi apresiasi saya untuk karya modofikasi AT8.5v5



salam
D


from Mister Iwan Dozank [Gorontalo]

Buat teman2 milis, Silahkan donlod AT 8.5 yang sudah termodifikasi.
Tidak jauh beda dgn yang sebelumnya sih, tapi silahkan nikmati aja
beberapa kemudahan yang sudah ada di AT yg baru ini.
Silahkan donlod di :

SINI

Friday, March 07, 2008

Download Athenaeum light 8.5











Kawans,


Beberapa permintaan donload Athenaeum light 8.5 masih sering
muncul kendati apalikasi ini sudah di sebarkan sejak 1 tahun lalu
Mungkin sebagian baru akan mencoba migrasi dari versi sebelumnya
6.0 , yang
kapasitasnya hanya 2 giga dan agak rentan crash [terutama ketika
menu transaksi dijalankan, dan mendadak lampu mati]

Athenaeum 8.5 dilaporkan lebih tahan banting..dari masalah data rusak[damage] atau error ketika kelebihan beban.

Bagi yang belum sempat donload silahkan download AT.8.5: dan Manual AT 8.5

Cara menjalankan AT 8.5
Apliaksi ini direkomendasikan untuk berjalan pada OS Windows XP sp2,atau Wind2000 sp4, atau Vista।

Setelah donload file dalam format zip silahkan EXTRACT [klik kanan extract here] Lalu double klik " Athenaeum Light " exe atau application

masukkan password : user [untuk OPAC}
password : merdeka [untuk Admin]
user name : diskosongi...saja.. tidak perlu di isi

Manual
Untuk menjalankan aplikasi secara enak, sebaiknya anda donload
manual yang ditulis rekan M Ishak, di FILE milis Toolib :

Join
Tentu saja kami harapkan anda bisa join di milis agar bisa diskusi dan menjalankan Athenaeum Light secara Optimal.

Merdeka
Athenaeum light di tularkan secara sederhana dan terbuka untuk siapa saja yang ingin mengelola perpustakaan secara terotomasi, dengan sederhana pula, dengan tingkat kesulitan sekecil mungkin..termasuk qta yang gagap teknologi.

Salam Merdeka !